Bima, NTB (31/1) – Duduk sama rendah, Berdiri tanpa Raja itulah yang diterapkan oleh Kapolres Bima Polda NTB AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., kepada para bhabinkamtibmas dalam melaksanakan tugas di Desa Binaannya.
Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Bolo Aiptu Junaidin saat menyambangi warga binaannya dalam rangka sambang kamtibmas dan Cooling di desa Rada Kecamatan Bolo Kabupaten Bima pada Kamis (30/01/25) pagi.
Kegiatan yang bertujuan untuk mengajak warga binaannya agar tidak mudah percaya informasi Hoax dan tidak mudah terprovokasi demi terwujudnya situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.
Tatap muka dan berinteraksi langsung dengan tokoh masyarakat,Agama, Adat, dan komunitas ini menjadi rutinitas Aiptu Junaidin.
Senada dengan itu Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka mengatakan bahwa kegiatan tersebut agar Polri dan masyarakat lebih dekat serta menampung aspirasi dan persoalan yang dihadapi masyarakat agar dicarikan solusinya.
Untuk itu Kapolres menekankan kepada seluruh personel Polres Bima dan Polsek jajaran untuk selalu hadir di tengah-tengah masyarakat.







